Pembuatan karya dengan tema gaya hidup berkelanjutan topik daur ulang, dengan memanfaatkan sampah sebagai barang bekas berkualitas yang memiliki nilai guna dan nilai ekonomis menjadi sebuah karya yang menarik. Kegiatan ini dilaksanakan di kelas siswa masing-masing dengan bimbingan dari Fasilitator setiap kelasnya.
Kegiatan ini bertujuan untuk membantu peserta didik mengetahui bahaya limbah bagi kehidupan sehari-hari, mengurangi banyaknya sampah dalam kehidupan sehari-hari, mengetahui cara pengolahan sampah agar memiliki nilai guna dan ekonomis. Peserta Didik memulai untuk mengumpulkan sampah organik dan anorganik yang mampu digunakan untuk membuat karya.
Beberapa barang bekas yang sudah dipersiapkan antara lain botol bekas, tutup bekas, kaset (cd), kain perca, plastik soklin dan lain-lain. Rata-rata siswa membuat membuat hiasan dinding ada yang dari kardus dan bermacam-macam karya yang menarik. Peserta Didik diberikan waktu selama kurang lebih satu minggu untuk membuat karya.
Siswa membuat karya dengan hati-hati dan terampil secara berkelompok dan bekerjasama serta saling berdiskusi antara satu dengan lainnya. Puan Abigail dari kelas VII F berkata, “Terima kasih banyak sudah memberikan ilmu yang bermanfaat bagi kami, sehingga kami dapat berkarya memgolah sampah menjadi lebih bagus dan menarik menjadi nilai guna dan nilai ekonomis. Semoga hasil karya yang kami buat tergolong bagus menurut Fasilitator dan koordinator, ” ungkapnya.